Article Detail

Lomba Fashion Show

Ibu Kita Kartini Putri sejati, putri Indonesia harum namanya.

Ibu Kita Kartini pendekar bangsa.Pendekar kaumnya.

Untuk merdeka. Wahai ibu kita Kartini. Putri yang mulia

Sungguh besar cita-citanya bagi indonesia

 

Selasa, 21 April diperingati sebagai Hari Kartini. Seluruh sekolah dan instansi memperingati dengan mengadakan berbagai kegiatan, seperti yang terjadi di TK Sint Carolus Bengkulu pun mengadakan kegiatan dalam rangka memperingati Hari Kartini. Bentuk kegiatannya yaitu anak-anak mengenakan pakaian daerah sesuai dengan daerah asalnya kemudian mereka memperagakan bak peragawati.

 

Anak-anak TKA dan TKB pagi ini tampak ceria dan terlihat sungguh merona, karena hari ini mereka mengenakan pakaian adat dan berdandan. Acara dimulai pada pukul 08.00 dan berakhir pada pukul 10.30 WIB. Walaupun masih anak TK tetapi ternyata anak didik TK Sudah memiliki jiwa disiplin, percaya diri dan tertib. Mengapa? Karena ketika ada orang tua yang terlambat mengantar anaknya, anak tersebut  berontak tidak mau karena merasa terlambat.

 

Kemudian ada orang tua yang lupa tidak mengenakan pakaian daerah kepada anaknya,  sepanjang kegiatan anak tersebut menangis terus. Anak-anak tampak lucu dengan pakaian tradisional. Setelah anak-anak fashion show, ada sedikit doorprise yang dibagikan. Tidak semua anak mendapat doorprise, anak yang tidak mendapat doorprise  pun menangis.

Ternyata di momen ini sungguh  melatih anak disiplin, mandiri dan percaya diri. Di akhir kegiatan dari Dewan Juri mengumumkan nama-nama juara. Dewan Juri lomba fashion show dari unit Klinik Sint Carolus, Sostry Hilawati. Dan dari Kantor Wilayah Ibu Anna Dewi S.  Juara I diraih oleh Kumaratih Anrysta Ragnala, Juara II Emanuella Grace Andini Sato, Juara III Daniel Decosta Tenos, Juara Harapan I Kundaru Cahyaningtyas, Juara Harapan II Gracia Veronika Tambunan, Juara  Harapan III Gabriel Alfonsus Edmund Sembiring. Kemudian juara fotogenik diraih oleh Fritzen Evan Lie, juara favorit Skolastika Widi Pratiwi.

Kegiatan ini tidak lepas dari perhatian dari Kantor Wilayah untuk memberikan dukungan serta perhatian dalam menyelenggarakan kegiatan yang melibatkan orang tua dan seluruh warga sekolah. *Ind

 

 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment