Article Detail
Menjadi Pembantu Pelaksana (PP) Yang Tangguh dan Berintegritas
Bertempat di bundaran Biara CB, pembinaan yang dihadiri oleh 23 orang PP dari seluruh unit karya ini mengambil tema “Menjadi Pembantu Pelaksana Yang Tangguh & Berintegritas”. Pembinaan yang diselenggarakan selama 2 jam ini diawali dengan pengarahan dari Sr. Yesina Y. Sumarni CB,M.Pd selaku Kepala Kantor Wilayah Bengkulu yang mengingatkan mulianya tugas sebagai PP. Setelah pengarahan dari Suster Kepala Kantor, materi pembinaan disampaikan oleh Ibu Lourentia Elin Permata selaku Kepala Bagian Personalia. Sessi pertama selain penyegaran dan penyadaran kembali akan tugas sebagai PP disampaikan juga sosialisasi gerakan bersama implementasi PKT, lalu dilanjutkan dengan sessi kedua secara terpisah yakni untuk PP umum dan Satpam.
Acara diakhiri dengan membuat komitmen bersama bahwa yang terutama adalah pelayanan prima pada customer, demi keberlanjutan lembaga kita tercinta ini. Semoga Tahun ajaran 2019/2020 ini Yayasan Tarakanita semakin dilimpahi berkat semangat melayani, sehingga semakin dipercaya oleh masyarakat sebagai tempat terbaik putra – putri bangsa menyiapkan masa depan mereka (Lourentia Elin P M.Pd.Si).
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment