Article Detail
Robotik Mekatronika "Masuk" Sekolah
Tahun ajaran 2013/2014, Yayasan Tarakanita Wilayah Bengkulu memasukkan Robotik Mekatronika menjadi salah satu ekstrakurikuler unggulan yang bisa dipilih untuk mengembangkan dan meningkatkan kemampuan motorik (keterampilan fisik yang melibatkan otot kecil dan koordinasi mata-tangan) pada siswa mulai dari TK – SMA. Untuk mendukung kegiatan ekstrakurikuler tersebut, pada tanggal 27 – 28 Juli 2013 dilaksanakan Workshop Robotik Mekatronika yang bertempat di Ruang Multimedia SD Sint Carolus.
Hadir Prof. Dr. Riza Muhida dosen Universitas Surya Tangerang yang merupakan pakar robotik mekatronika Indonesia sebagai nara sumber serta anggota ROCI (Robotic Organizing Committee Indonesia) Bengkulu. Kegiatan ini diikuti oleh 23 orang peserta yang terdiri dari unit TK 2 orang peserta, unit SD 6 orang peserta, unit SMP 6 orang peserta, unit SMA 6 orang peserta, dan unit Kantor Wilayah 3 orang peserta.
Seperti diketahui, teknologi kini tak lagi awam bagi masyarakat. Hampir setiap hari masyarakat dihadapkan dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat. Mulai dari gadget seperti handphone dan laptop sampai dengan mesin cerdas yang dapat meringankan kerja manusia yang kita sebut dengan robot. Robot merupakan suatu perangkat mekanik yang digunakan untuk melaksanakan suatu pekerjaan yang biasanya dikerjakan oleh manusia. Robot juga dilengkapi perangkat mesin atau komputer baik sederhana maupun kompleks yang mampu mengatur gerakannya.
Workshop yang berlangsung selama dua hari berjalan dengan baik. Tidak seorang peserta pun yang tidak sanggup untuk mengikuti setiap materi yang diberikan walaupun para peserta tidak memiliki pemahaman tentang ilmu mekatronika. Di hari pertama, peserta diajak untuk memahami sistem dasar dari pemrograman robot, komponen-komponen dalam sebuah robot, serta mencoba untuk membuat sebuah animasi layaknya sebuah film kartun. Di hari kedua, barulah peserta mencoba memprogram robot yang dapat berjalan melewati lintasan yang telah disediakan. Di akhir workshop dilangsungkan simulasi lomba yang dimenangkan oleh Rusli Sihotang guru TIK dari unit SMA.
Dengan mengikuti workshop ini, diharapkan para peserta mampu mengimbaskan pengetahuannya tentang robotik mekatronika ini dalam mendampingi siswa-siswi di ekstrakurikuler robotik unitnya masing-masing. Kita berharap siswa-siswi Sint Carolus dapat lebih kreatif, terampil, dan berprestasi dalam bidang teknologi yang semakin canggih. (obibali)
Hadir Prof. Dr. Riza Muhida dosen Universitas Surya Tangerang yang merupakan pakar robotik mekatronika Indonesia sebagai nara sumber serta anggota ROCI (Robotic Organizing Committee Indonesia) Bengkulu. Kegiatan ini diikuti oleh 23 orang peserta yang terdiri dari unit TK 2 orang peserta, unit SD 6 orang peserta, unit SMP 6 orang peserta, unit SMA 6 orang peserta, dan unit Kantor Wilayah 3 orang peserta.
Seperti diketahui, teknologi kini tak lagi awam bagi masyarakat. Hampir setiap hari masyarakat dihadapkan dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat. Mulai dari gadget seperti handphone dan laptop sampai dengan mesin cerdas yang dapat meringankan kerja manusia yang kita sebut dengan robot. Robot merupakan suatu perangkat mekanik yang digunakan untuk melaksanakan suatu pekerjaan yang biasanya dikerjakan oleh manusia. Robot juga dilengkapi perangkat mesin atau komputer baik sederhana maupun kompleks yang mampu mengatur gerakannya.
Workshop yang berlangsung selama dua hari berjalan dengan baik. Tidak seorang peserta pun yang tidak sanggup untuk mengikuti setiap materi yang diberikan walaupun para peserta tidak memiliki pemahaman tentang ilmu mekatronika. Di hari pertama, peserta diajak untuk memahami sistem dasar dari pemrograman robot, komponen-komponen dalam sebuah robot, serta mencoba untuk membuat sebuah animasi layaknya sebuah film kartun. Di hari kedua, barulah peserta mencoba memprogram robot yang dapat berjalan melewati lintasan yang telah disediakan. Di akhir workshop dilangsungkan simulasi lomba yang dimenangkan oleh Rusli Sihotang guru TIK dari unit SMA.
Dengan mengikuti workshop ini, diharapkan para peserta mampu mengimbaskan pengetahuannya tentang robotik mekatronika ini dalam mendampingi siswa-siswi di ekstrakurikuler robotik unitnya masing-masing. Kita berharap siswa-siswi Sint Carolus dapat lebih kreatif, terampil, dan berprestasi dalam bidang teknologi yang semakin canggih. (obibali)
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment