Article Detail
Roket Air SMP Sint Carolus
Tarakanita, Bengkulu – Rabu, 6 Desember 2017 untuk mengisi kegiatan setelah ujian akhir semester ganjil, siswa-siswi SMP Sint Carolus mengadakan lomba roket air. Lomba ini bertujuan untuk mengasah kreatifitas siswa dan mendalami ilmu pengetahuan yang sudah diterapkan di sekolah. Lomba roket air ini dikoordinatori bapak Yudha Arnoldus, bersama guru-guru yang berkualitas. Lokasi lomba dilaksanakan di tepi pantai Sumur Meleleh. Bahan untuk membuat roket air yaitu: pralon, botol bekas, pompa dan air. Untuk meluncurkan roket, pralon diisi air kemudian dipompa. Jarak terjauh untuk lomba roket air ini mencapai 60 meter. Sudut kemiringan sangat mempengaruhi ketinggian dan jauh dekatnya roket. KR
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment