news

Workshop Pemanfaatan TIK dalam Pembelajaran

Di akhir bulan April tepatnya tanggal 27 – 29 April 2015 , Yayasan Tarakanita memberikan bekal pada guru untuk menghadapi tahun ajaran baru dan kemajuan teknologi yang semakin pesat terkait informasi dan komputer. Melalui workshop pemanfaatan TIK dalam pembelajaran kegiatan yang dibuka oleh Sr. Adriani,CB selaku Kepala Kantor Yayasan Tarakanita Wilayah Bengkulu menyampaikan terima kasih atas perhatian Yayasan Tarakanita yang telah memberikan pendampingan guru yang dikoordinir oleh TLC (Tarakanita Learning Center). Sr. Adriani,CB juga berpesan kepada para peserta untuk sungguh mengikuti sesi per sesi dengan baik dan mampu mengembangkannya dalam proses pembelajaran nantinya.

read more
Lomba Fashion Show

Ibu Kita Kartini Putri sejati, putri Indonesia harum namanya.

Ibu Kita Kartini pendekar bangsa.Pendekar kaumnya.

Untuk merdeka. Wahai ibu kita Kartini. Putri yang mulia

Sungguh besar cita-citanya bagi indonesia

 

 

read more
Penyuluhan Tanaman Sehat

Pada Rabu(15/4), TK Sint Carolus merealisasikan program pemberdayaan masyarakat sesuai dengan Program Kerja TK Sint Carolus tahun ajaran 2014/2015. TK Sint Carolus bekerjasama dengan Bakorluh (Badan Koordinasi dan Penyuluhan) Dinas Pertanian Propinsi Bengkulu mengadakan kegiatan Penyuluhan pada Ibu-ibu PKK Kelurahan Sumur Meleleh. Materi yang disampaikan dalam Penyuluhan tersebut ,”Pemanfaatan Lahan Pekarangan dengan Sayuran Organik dengan Narasumber Bp.Sumaryono Hadi.

 

read more
Dialog Interaktif On Air RRI

Kamis,(9  April 2015) pukul  09.00 – 10.00 WIB, Yayasan Tarakanita wilayah Bengkulu, mulai unit TK, SD, SMP, dan SMA Sint Carolus mendapatkan kesempatan untuk wawancara live (on air) di stasiun radio RRI Bengkulu dalam sessi Dialog Interaktif. Kegiatan ini terselenggara atas penawaran dari Ibu Sofia Harianja orang tua murid dari unit TK Sint Carolus yang kebetulan berprofesi sebagai penyiar RRI Bengkulu. Oleh lembaga  penawaran tersebut disambut dengan baik dan antusias mengingat moment tersebut  dapat sekaligus sebagai  wahana atau kesempatan untuk promosi dalam rangka Penerimaan Peserta Didik Baru  tahun ajaran  2015/2016.

 

read more
Promosi Sekolah ke Gereja Pantekosta

Minggu (22/3) Yayasan Tarakanita Wilayah Bengkulu mengadakan promosi sekolah ke Gereja Kristen yang ada di Kota Bengkulu. Ini merupakan bentuk promosi yang dilakukan oleh Wilayah Bengkulu dalam rangka Penerimaan Peserta Didik Baru tahun ajaran 2015/2016.. Gereja yang kita kunjungi kali ini gereja GPdi yang berlokasi di Jalan Adam Malik Km 8 Kota Bengkulu.

read more